Keberangkatan Kunjungan Industri Kelas XII SMK TI Bali Global Badung ke Malang dan Surabaya

 

Setelah sekian lama tidak melakukan kunjungan industri karena pandemi Covid-19, akhirnya kali ini kelas XII SMK TI Bali Global Badung kembali mengikuti kegiatan kunjungan industri yang dilaksanakan dari tanggal 24 Januari 2023 sampai 27 Januari 2023. Seluruh siswa kelas XII berkumpul di Puspem Badung pada hari Selasa, 24 Januari 2023 untuk diberikan pengarahan dan dilepas langsung oleh Kepala SMK TI Bali Global Badung. Dalam pengarahannya, Beliau mengingatkan seluruh siswa agar hati-hati diperjalanan, ingat selalu berdoa, serta menjaga nama baik sekolah. Beliau juga berharap seluruh siswa agar mengambil ilmu pengetahuan di tempat industri yang akan dikunjungi. Selama kunjungan industri, seluruh siswa didampingi oleh wakasek dan guru SMK TI Bali Global Badung.

Pada kunjungan ini, seluruh peserta kegiatan akan mengunjungi beberapa industri diantaranya Kampung Animasi di Singosari, PT. Maspion-Surabaya, dan Pabrik makanan beku Frozen Food di Jombang. Seluruh siswa juga berkesempatan mengunjungi Universitas Brawijaya Malang, Museum Angkut, Toko Ken Dedes, dan berbelanja di Jembatan Merah Plaza-Surabaya. Tidak lupa juga untuk melakukan persembahyangan terlebih dahulu di Pura Rambut Siwi dan Pura Blambangan bagi siswa/i yang beragama Hindu agar diberikan kelancaran selama perjalanan.

   

Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar. Diharapkan pula dengan adanya kunjungan industri ini, seluruh siswa/i mendapat pengalaman baru yang berkesan dan dapat menambah ilmu serta wawasannya.


(Humas)