Penandatangan Kerjasama Antara SMK TI Bali Global Badung dan Radio Cassanova Grup

Sabtu, 8 Agustus 2020, SMK TI Bali Global Badung melaksanakan penandatanganan MoU (kerjasama) dengan Pihak Radio Cassanova Grup (Radio Cassanova 102 FM dan Duta 99,3 FM).

MoU atau kerjasama tersebut yaitu dalam hal pemberian ruang praktek kepada siswa kompetensi keahlian Multimedia sebagai tempat dan sarana praktikum khususnya dalam pembuatan chanel Youtube (streaming Youtube)/On Air Radio dan Chanel Youtube/Intertaint, Talkshow yang programnya disebut 'Ngoceh" (Ngobrol Bukan Receh) yang akan ditayangkan live streaming setiap hari Sabtu dari pukul 10.00 - 12.00 WITA.

Kegiatan ini dimanfaatkan bersama untuk saling menguntungkan antara pihak SMK TI Bali Global Badung dengan Cassanova Grup.

Adapun benefit yang diperoleh oleh pihak SMK TI Bali Global Badung adalah :

  • Spot Iklan dan Publikasi di 2 radio hingga 300 Spot.
  • Penempatan roll banner di stage acara.
  • Penempatan logo di streaming youtube.
  • Feed di medsos masing-masing radio.
  • Kontrak kerjasama per 3 bulan.
  • Serta sertifikat untuk para siswa kompetensi jurusan Multimedia yang terlibat.

Harapan ke depannya, dengan kerjasama ini dapat membantu menambah wawasan para siswa, khususnya kompetensi keahlian Multimedia (MM) untuk terjun langsung ke lapangan serta SMK TI Bali Global Badung semakin dikenal dan mampu memberi manfaat kepada masyarakat.


----------------------------------⠀⠀⠀⠀⠀

SMK TI Bali Global Badung

Jl. Tibungsari, Br. Kwanji, Dalung

Kec. Kuta Utara, Kab. Badung

⠀⠀⠀

Telp 0361-419097

WA 08-232-10.000-90

www.smktibaliglobalbadung.sch.id

⠀⠀⠀⠀

#smktibaliglobalbadung #globalitibadung #smk #smkbisa #Badung #kuta #tabanan #denpasar #pendidikan #bali #teknologi #globaliti #smktibaliglobal #ppdb #ppdbbali #ppdbdibali #smkdibali #smkterbaikdibali #sekolahkejuruan #ppdbonline #sekolahvokasi #pendidikanvokasi

0 Komentar